Cara Mencegah Flu dengan Bahan Alami, Terbukti Ampuh

Diposting pada

Cuaca yang tidak menentu bisa mempengaruhi kondisi kesehatan kita dan kita akan lebih rentan untuk terserang penyakit seperti Flu.

Flu adalah infeksi pada pernafasan bagian atas yang bisa membuat hidung tersumbat, tenggerokan gatal, batuk yang tentunya akan sangat mengganggu aktivitas kita. Oleh karena itu sangat penting untuk mencegahnya.

Dibawah ini ada beberapa bahan alami yang sangat baik untuk mencegah terjadinya flu atau pilek. Berikut ulasannya :

Cara Mencegah Flu dengan Bahan Alami

Jahe

Minyak folatil yang terkandung dalam jahe dapat membantu tubuh untuk lebih banyak berkeringat. Efek tersebut dapat meredakan demam ringan dan menghilangkan racun. Jahe dapat dikonsumsi dengan cara dimakan atau dibuat minuman ataupun dicampur dalam minuman seperti the.

Kunyit

Kunyit dapat membantu meningkatkan system imun tubuh, menngurangi peradangan, meningkatkan sirkulasi darah hingga mencegah kanker.

Kayu manis

Kayu manis kaya akan antioksidan yang dapat menahan pertumbuhan bakteri dan pembekuan darah. Kayu manis juga dapat berfungsi untuk menstabilkan gula darah dan melawan kolesterol jahat.

Bawang Putih

Bawang putih mengandung alissin yang berfungsi sebagai anti virus dan anti bakteri alami. Bawang putih dapat membersihakan liver (organ yang bertugas untuk membersihkan darah), dapat menstimulus produksi sel darah putih yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan membuat tubuh tidak mudah untuk terserang Flu.

Madu Murni

Madu murni merupakan antibiotic dan anti septik alami yang kaya akan vitamin seperti B kompleks, vitamin C, vitamin E, vitamin D, mineral enzim dan propolis. Propolis pada madu bisa meningkatkan system imun dan melumpuhkan virus, melawan infeksi akibat bakteri. Disarankan untuk minum madu murni 1 sendok teh sebanyak 4 kali dalam sehari.

Baca Juga  5 Langkah Jitu Menangkan Pertempuran Melawan Rokok

Baca Juga : Penyabab dan Cara Mengatasi Gangguan Pengelihatan Rabun Dekat , Rabun Jauh, Silinder dan Presbiopia

Nah, itulah beberapa bahan alami yang dapat dimanfaatkan untuk mencegah terjadinya Flu. Oleh karena itu sangat penting untuk mencegahnya sebelum menginfeksi saluran pernafasan kita, pastinya akan sangat mengganggu dan akan sangat sulit untuk menghilangkannya dalam seketika apalagi untuk mengatasi hidung tersumbat saat tidur tentunya akan sangat menjengkelkan bukan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *